Welcome to Q_nOey area. :-)

Thank You for your visits, :-)

Enjoy it! ;-)

Selasa, 31 Desember 2013

My dreams bride (:

Kawan, lagi-lagi terjadi..
rasa sakit itu datang lagi..
entah mengapa, ini kali keempat aku dekat dengan seorang wanita dan ini adalah yang kedua kalinya aku merasakan sakit yang luar biasa..

Sakit yg membuatku harus berhenti bergerak
Sakit yg membuatku tak bisa bernafas
Seakan aku tidak memiliki dunia lagi
Seakan semuanya berakhir

Namun rasa sakit ini sama sekali
tidak membuatku memunculkan emosiku.
Rasa sakit ini berupa penyesalan dan aku harus memaksa perasaanku mati untuk orang yang aku sayang.

Kita belum berpacaran, tapi perasaanku padanya sudah luar biasa.
Aku tidak tahu bagaimana perasaannya, tapi yang aku tau dari caranya memperlakukanku, perhatiannya, pedulinya, senyumnya, tawanya, candanya, tatapan matanya dan suaranya mengisyaratkan bahwa dia juga sangat menyayangi dan mencintaiku.

Dia baru saja putus hubungan dengan pacarnya yang sudah dia jalin selama 5 tahun.
Dia merasa bimbang dan bingung untuk menentukan dengan siapa dia akan melanjutkan hidupnya.

Akhirnya, aku memilih untuk mengalah agar dia  tidak terlalu lama terjebak dalam siksaan batinnya.
Aku memintanya untuk kembaai kepada mantan pacarnya. Aku gunakan berbagai alasan untuk meyakinkan dia bahwa itulah yang terbaik.

Mantan pacarnya menuduhku merebut dia darinya. tapi tuduhan itu selalu kubalas dengan senyuman dihatiku. Karena aku mulai dekat dengan wanita yang aku sayang dan aku cinta ini adalah setelah mereka mengakhiri hubungan mereka.

Dan saat ini, aku berhasil membujuk wanita yang kucintai itu untuk kembali kepada mantan pacarnya. dan dia menhatakan dia bahagia...

Mendengar kabar iti hatiku hancur lebur.. sakit luar biasa kurasakan dengan seketika.
Namun disudut hatiku yang lain mengatakan, "it's okay.. dia yang kucinta saat ini sudah bahagia".

Walaupun aku tidak tau apa yang membuat dia bahagia, tapi aku rasa ini hal yang pantas dan seharusnya dia dapatkan.

Saat ini aku terus mencoba tersenyum untuknya.
Mencoba memahami kebahagiaannya dan merasakan senyum hangatnya.

Selamat untuk kamu yang kucinta. Semoga kamu selalu bahagia.
Aku akan selalu mencintaimu dan akan aku simpan kisah cinta ini dihatiku selamanya (:

I LOVE YOU TETEH PIPI IMUTKU, TIARA KHOERUNNISA (: